Aturan dan Tata Tertib Touring :




1. Pastikan Kendaraan Anda dalam keadaan Sehat (Cek Oli Anda, Pelumas untuk Skok, Pelumas untuk Tromol, Gas, Seker, Rem, dll yang berhubungan dengan kenyamanan motor untuk ditunggangi & Jangan lupa bawa engkol dan peralatan lainnya)

2. Periksa kelengkapan Kendaraan Anda untuk touring, Spion harus 2, Ban dan Velg harus Standard, Lampu Sent Kiri, Kanan, Depan dan Belakang, Lampu Depan (Baik Lampu Kota Maupun Lamu jarak Jauh) harus aktif semua tanpa problem, Knalpot harus Standard, Jok Sadel Jangan sampai ketipisan, tak boleh lupa bawa SIM dan STNK.

3. Pikirkan medan yang Anda Lewati nantinya Kuat untuk Kerja motor atau tidak. Jika kemungkinan motor Anda tidak kuat, jangan dipaksakan untuk touring.

4. Motor harus Sehat, Pengemudi dan Penumpang Juga Harus SEHAT.

5. Jangan Paksakan touring kalau keadaan kesehatan Anda masih fifty-fifty. Pastikan benar-benar sehat.

6. Mental Anda pun juga harus siap 100%.

7. Bawa Mantel untuk mengantisipasi datangnya hujan.

8. Bawa Baju ganti.

9.Bawa obat-obatan untuk masing-masing pribadi.

10. Bawa Lampu POLANTAS untuk mengkordinir teman-teman. Minimal 1 di depan untuk membuka jalan.

11. Bawa uang saku hal yang paling utama juga.

12. Buatlah planning keberangkatan dan tiba ditempat, serta kepulangan. Supaya acara tidak semrawut.

13. Bawalah Peta menuju Lokasi. Kalau peta tidak banyak membantu, maka janganlah takut bertanya pada warga.

14. Mintalah ijin kepada orangtua Anda sebelum hari H, maksimal 2 hari sebelum hari H.

15. Pamit Kepada Orangtua sebelum berangkat. Mohon doa restunya.

16. Berdoa sebelum berangkat. Supaya Berangkat, dalam dan pulang diberi kesehatan dan keselamatan.

17. Jangan lupakan kewajiban beribadah

HARGAI PENGGUNA JALAN YANG LAIN !!!


One Heart Tour A.T.I.C.De Balaikambang Beach


One Heart  Tour A.T.I.C. De Balaikambang Beach ??? Kenapa kok ada kata-kata One Heart??? Pasti sobat-sobat pada bertanya-tanya nih (bagi yang mau bertanya..hohoho).Itu kan Semboyannya HONDA. Lanjut deh...One Heart itu aku jadikan judul karena memang tour kita ke Pantai Balaikambang ini memakai motor Honda (bukan promosi loh). Memang tak sengaja kami berangkat ke Balaikambang dengan motor Honda Semua. Mungkin Ya emang kita sudah satu hati, walaupun tak ada koordinasi masalah motor, tapi tetap sama motornya. hahaha.

Tour A.T.I.C. de Bromo



Saat itu hari Sabtu, 21 Januari 2012. Itulah hari terakhir kami ujian Akhir Semester Ganjil Semester 1 Jurusan S1-Teknik Informatika Universitas Brawijaya Kampus (4) Kediri. Kelar juga Ujian pada pukul 13.00 WIB. Keluar ruangan dengan hati riang gembira walaupun nilai belum keluar...hahaha. Saat itu pula temen-temen cowok langsung kumpul,briefing (I) sejenak untuk tour ke Gunung Bromo yang dilaksanakan pada malam itu juga dantouring ini sudah direncanakan jauh-jauh hari sebelum UAS. Cek kondisi fisik dan mental, kondisi kendaraan dan perlengkapan yang perlu dibawa dilakukan. Alhamdulillah hasilnya siap semua...(yah walaupun aku nggak ikutan briefing yang pertama ini, karena ada sedikit masalah ma cewek.hohoho). Lanjut, kesepakatan untuk kumpul sudah ditentukan jam 17.00 WIB. Namun, apa yang terjadi, banyak yang molor dari kesepakatan (termasuk saya.hoho). Setelah semua kumpul di kampus, sekitar jam 18.30 dilakukan briefing terakhir sebelum berangkat trus dilanjutkan berdoa (supaya dalam perjalan pergi dan pulang serta di tempat tujuan diberikan keselamatan). Jam menunjukkan 18.50 WIB, dengan 7 sepeda motor dan 13 anggota A.T.I.C. berangkat . Saat itu yang berangkat adalah Harys,Yasa,Rangga,Muhfid,Alif,Kafa,Yudho,Dimas,Deni Pratama,Frischo,Rizki,Andi dan adiknya. Berangkat melalui rute Kediri-Kertosono-Jombang-Mojokerto-Pasuruan-Probolinggo. Gerimispun sempat memeriahkan perjalanan kami menuju Bromo, untung kami sedia mantel sebelum hujan. Dengan kecepatan rata-rata 60Km/jam kami menikmati malam perjalanan ke Bromo. Waktu menunjukkan pukul 20.15 WIB kami berhenti dulu di Mojoagung untuk mengisi bensin full. Perjalanan kami lanjutkan pukul 20.30 WIB. Dengan hati riang kami tancap gas. Waktu menunjukkan 21.30 WIB, kami sudah sampai di Mojokerto bagian timur. Sampai saat itu tak ada kendala satupun yang menghalangi kami. Pukul 22.00 kami memasuki kawasan Gempol, jalan yang lurus namun begitu gelap sedikit mengganggu kami. Tiba-tiba terdengar suara jedarrrrr, kamipun berhenti sejenak karena kendaraan yang ditumpangi Deni Pratama dan Frischo terkena masalah karena terkena lubang yang begitu dalam di jalan yang begitu gelap. Sekitar 5 menit dibenahi, dan motornya pun sudah fit lagi, kami lanjutkan perjalanan.